Sponsor

Senin, 13 Oktober 2008

Mandra Turut Menyumbang di Konser Ajeng

KONSER penggalangan dana untuk pembangunan rumah singgah bagi 5000 anak-anak jalanan, yang digagas oleh Ajeng Mamamia Ministri, melalui Ajeng Management, dan didukung oleh tokoh PAN, Soetrisno Bachir, menarik simpati selebriti yang lain untuk turut menyumbang.

Seperti halnya Mandra, yang mengaku turut menyumbang, namun merahasiakan besarnya jumlah sumbangan yang diberikannya itu. "Kalau memberikan sesuatu, orang lain nggak perlu tahu. Tangan kanan ngasih, tangan kiri nggak perlu tahu," kata Mandra, saat ditemui di Backstage, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (10/10) malam.

Mandra juga mengatakan bahwa konser ini adalah patut ditiru dan perlu digalakkan lagi acara-acara serupa di masa yang akan datang. "Ini merupakan contoh panutan. Kalau artis kelas bawah saja bisa berbuat demikian, apalagi artis yang dirinya merasa lebih hebat dari Ajeng. Kenapa tidak lakukan juga?"

Untuk itu, Mandra mengaku akan mendukung kegiatan konser Ajeng kedepan. Dan ia juga berharap artis-artis top lainnya mengikuti jejak Ajeng yang tetap peduli dengan saudara-saudaranya yang masih kurang beruntung. “Ajeng saja bisa, kenapa gak untuk artis-artis yang melebihi popularitas Ajeng.”

Mandra mengaku tidak bisa memendung air matanya ketika bersalaman dengan ratusan anak-anak jalanan yang hadir dalam acara konser malam dana tersebut. "Gue ingat waktu dulu masih suseh. Dulu gue juga pernah ngamen yaitu ngelenong. Tapi dulu bedanya gue dari panggung-panggung sunatan atau nikahan dan belum ada cafe," kenangnya.

Ditanya soal masuknya ia ke dalam PAN, komedian berdarah Betawi ini ingin menyumbangkan wawasan yang dimilikinya bagi tanah air. "Alhamdulillah, gue ini masuk PAN bukan karena laku atau tidak laku, tapi karena sejauh mana wawasan yang dimiliki. Pendidikan nanti liat aja, ada penjelasannya sendiri," pungkasnya. (kpl/jek)

Tidak ada komentar:

Related Posts with Thumbnails